Page 6 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 6

- 74-

 ketersediaan transportasi, informasi peluang pasar dan harga
 pasar input maupun output pertanian sangat penting untuk
 efisiensi produksi secara ekonomi.

 4) Pemerintah melalui berbagai lembaga litbang pertanian
 bekerjasama dengan Kementerian Ristek, Kementerian
 Keuangan, Kementerian BUMN dan Kementerian Dalam Negeri
 dan Kementerian Kominfo untuk mempercepat difusi inovasi
 teknologi pertanian dengan cara meningkatkan kinerja
 penyuluhan yang didukung dengan peningkatan anggaran,
 fasilitas diseminasi yang mencukupi, bertambahnya frekuensi
 pertemuan dengan kelompok tani, meningkatnya jumlah
 demplot/demfarm untuk promosi inovasi baru sehingga informasi
 pertanian dapat diperoleh petani dengan akurat, tepat waktu,
 relevan dan lengkap.

 5) Pemerintah melalui Kementerian Pertanian bekerjasama
 dengan Kementerian Keuangan, Kementerian BUMN,
 Kementerian Perindustrian, Kementerian PU dan Kementerian
 Dalam Negeri untuk mempercepat difusi inovasi teknologi
 pertanian dengan cara meningkatkan kualitas pelayanan input,
 khususnya yang berkaitan dengan pengadaan sarana produksi
 dan kredit, aplikasi dan supervisi dalam penggunaan input,
jaminan harga dan sistem pemasaran produk, yang disertai
dengan pengawasan ketat (benih dan pupuk palsu) dan
pemberian sangsi hukum bagi pihak-pihak yang menghambat,
serta pelayanan air irigasi, sehingga inovasi yang diterapkan
petani dapat dilakukan secara optimal guna meningkatkan
produktivitas.

6) Pemerintah melalui berbagai lembaga litbang pertanian
bekerjasama dengan Kementerian Ristek, Kementerian
Keuangan, Kementerian BUMN dan Kementerian Dalam Negeri
dan Kementerian Kominfo, perlu memperkuat jejaring kerjasama
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11