Page 9 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 9

75

26. Strategi.
          Berdasarkan kebijakan yang telah ditetapkan, langkah selanjutnya

yang perlu dilaksanakn adalah merumuskan strategi. Strategi merupakan
langkah atau cara menggunakan daya, sarana dan prasarana dalam
menyukseskan kebijakan yang telah ditetapkan dengan pengaturan skala
prioritas pada setiap sasaran yang ingin dicapai. Secara esensial, strategi
minimal memuat tujuan, sarana dan metoda yang digunakan untuk
mencapai sasaran yang telah ditentukan. Strategi yang ditentukan
hendaknya masuk akal/logis dan dapat dilaksanakan serta dijalankan yang
dijabarkan menjadi beberapa upaya. Beberapa strategi yang ditentukan
untuk mencapai sasaran optimalisasi peran pemimpin informal guna
penanganan konflik sosial di daerah dalam rangka Tannas akan diarahkan
pada langkah-langkah yang aplikatif pada upaya penyelesaian pokok-
pokok persoalan sebagai berikut:

         a. Strategi-1. Meningkatkan kualitas SDM pemimpin informal
         meliputi kemampuan manajemen penanganan konflik sosial yang
         dilandasi integritas moral yang tinggi untuk memberikan bekal
         pengetahuan dan menanamkan kembali nilai-nilai integritas dan
         moral melalui pembuatan grand disign pembinaan, pembekalan-
         pembekalan yang aplikatif, pemberian contoh tauladan, penanaman
         nilai-nilai moral dan integritas yang beriorentasi kepada kebutuhan
         tugas penanganan konflik sosial di daerah.

         b. Stratcgi-2. Menyelenggarakan pemenuhan kebutuhan
         sarana dan prasarana pendukung kegiatan yang dibutuhkan untuk
         mendukung mobilitas kegiatan pelibatan pemimpin informal dalam
         penanganan konflik sosial melalui penyediaan sarana dan prasarana
         yang dibutuhkan, ketersediaan anggaran cadangan yang setiap saat
         dapat digunakan yang beriorentasi kepada kebutuhan tugas
         penanganan konflik sosial sesuai perkembangan yang terjadi,
         pengawasan dan pemantauan terhadap penggunaan anggaran.
   4   5   6   7   8   9   10   11   12   13   14