Page 15 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 15

67

             perekonomian yang makin baik harus didukung oleh pemerintahan
             yang baik dan bersih. Dengan demikian pemerintahan yang baik dan
             bersih merupakan syarat untuk mewujudkan 3 (tiga) jalur platform
             pembangunan nasional yaitu : pro growth (pro pertumbuhan), pro­
            jo b (pro-penciptaan lapangan kerja), dan pro poor (pro pengurangan
            kemiskinan). Ketiga hal tersebut merupakan upaya pemerintah
            dalam kehidupan ekonomi. Dengan pemerintahan yang baik dan
            bersih akan terselenggara tata kelola pemerintahan yang baik dan
            pemerintahan yang bebas dari KKN sehingga kewibawaan
            pemerintah meningkat. Kontribusi dari terciptanya pemerintahan
            yang baik dan bersih menciptakan iklim politik yang mendukung
            terciptanya kestabilan politik, hal ini sangat diperlukan dalam
            mencapai ketahanan nasional yang tangguh.

                  Dengan pemerintah yang baik dan bersih berkonstribusi pula
         di bidang keamanan, masyarakat mempunyai kepercayaan yang
         tinggi pada masyarakat. Kebijakan-kebijakan pemerintah didukung,
         tidak ada gejolak kekecewaan akibat perilaku aparatur yang korup.
         Masyarakat dapat menikmati hasil pembangunan yang dapat
         menciptakan suasana aman yang akhirnya kesejahteraan dan
         keamanan tercapai yang dapat menjadikan ketahanan nasional
         sangat tangguh.

23. Indikasi Keberhasilan

         Indikasi terwujudnya optimalisasi pengawasan Badan Peratun
terhadap tindakan pemerintah guna menciptakan pemerintahan yang baik
dan bersih dalam rangka ketahanan nasional adalah sebagai berikut:

         1) Adanya UU yang mengatur kewenangan Badan Peratun yang
                mengawasi seluruh tindakan pemerintah di bidang hukum
               administrasi dan tidak hanya Keputusan TUN saja.

        2) Adanya UU yang mengatur prosedur mengenai tindakan
               pemerintah dalam mengeluarkan keputusan.
   10   11   12   13   14   15   16   17   18