Page 5 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 5

35

produktivitas dan tingkat produksi sebagai akibat terganggunya
siklus air karena perubahan pola hujan dan meningkatnya frekuensi
anomali cuaca ekstrem yang mengakibatkan pergeseran waktu,
musim, dan pola tanam.

         Berdasarkan uraian di atas, lebih lanjut dampak dari
pemanasan global yang kerap terjadi di Indonesia secara langsung
jika di tinjau dari :

         1) Aspek ketersediaan : pemanasan global dapat
         mengubah pola presipitasi, penguapan, air limpasan, dan
         kelembaban tanah sehingga kesuburan tanah menjadi
         berkurang. Akibatnya produksi pangan menjadi turun yang
         disebabkan oleh puso maupun bencana kekeringan. Kondisi
         ini dibuktikan oleh International Panel on Climate Change
         dalam laporan yang berjudul "Climate Change Impacts,
         Adaptation and Vulnerability" pada 6 April 2007
         menyimpulkan perubahan iklim semakin mengancam
         produksi pangan Indonesia. El-Nino adalah kejadian iklim di
         mana terjadi penurunan jumlah dan intensitas curah hujan
         akibat naiknya suhu permukaan laut di wilayah Samudra
         Pasifik Selatan yang mendorong mengalirnya massa uap air
         di wilayah Indonesia ke arah timur. Sebaliknya, La-Nina
         adalah kejadian iklim di mana terjadi peningkatan jumlah dan
         intensitas curah hujan hingga memasuki musim kemarau
         akibat penurunan suhu permukaan laut di wilayah Samudra
         Pasifik Selatan yang memperkaya massa uap air di wilayah
         Indonesia. El Nino dan La Nina sebagai dampak pemanasan
         global menunjukkan bahwa perubahan iklim yang ekstrem
         sangat berpengaruh pada hasil panen di berbagai wilayah di
         Indonesia. El Nino tahun 1997- 1998 adalah yang terburuk
         dalam setengah abad terakhir. Sebagai gambaran, pada 1995
         hingga 2005, total tanaman padi yang terendam banjir
         berjumlah 1.926.636 hektare. Dari jumlah itu, 471.711 hektare
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10