Page 6 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 6
34
keagamaan sebagai penanggung jawab utama dalam konteks
hubungan antar umat beragama, masyarakat belum memahami dan
mengimplementasikan Kewaspadaan Nasional dalam aspek
pembinaan kerukunan umat beragama yang berasal dari inisiatif
sendiri.
Berdasarkan data lain yang terkait, saat ini Indonesia berada
di peringkat ke-60 dalam Indeks Demokrasi tahun 2010 yang
dikeluarkan oleh The Economist. Dalam peringkat tersebut,
Indonesia meraih rating rata-rata 6,53 dengan tingkat kebebasan
sipil mencapai 7,06 dan peringkat sistem pemilihan dan pluralisme
sebesar 6,53.47 Dengan peringkat tersebut, indikator-indikator
demokrasi di Indonesia terutama dalam hal pluralisme dan
kebebasan sipil masih harus dibina sehingga masyarakat Indonesia
mampu menampilkan praktik demokrasi yang substansial dalam hal
solidaritas terhadap keberagaman baik dalam hal kerukunan antar
umat beragama maupun antar suku bangsa.
b. Belum Optimalnya Kinerja Lembaga dan Aparatur Negara
Untuk Mencegah dan Mengatasi Konflik Komunal.
Jaminan keamanan dan ketertiban masyarakat dan tegaknya
supremasi hukum guna terwujudnya stabilitas kehidupan nasional
merupakan bagian dari kewajiban lembaga dan aparatur negara.
Upaya untuk menghadirkan kamtibmas dan stabilitas tersebut
mencakup segala bentuk upaya lembaga dan aparatur negara untuk
mencegah dan mengatasi konflik komunal. Berkaitan dengan
demokratisasi dan transisi yang sedang dialami di Indonesia, posisi
Negara pada masa transisi politik dan pemerintahan sesungguhnya
tengah berada dalam kondisi lemah. Krisis legitimasi yang menerpa
Negara serta posisi pemerintahan baru yang dinilai banyak pihak
masih labil membuatnya tampak tidak berdaya dalam melakukan
penataan kelembagaan maupun mengatasi segala persoalan di
masyarakat. Melihat kenyataan konflik komunal yang terjadi di
Indeks Demokrasi 2010 dikutip dari The Economist intelligence Unit Limited 2010, him. 4.