Page 7 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 7

49

   dalam memahami posisi Indonesia, sebagaimana disebutkan:
    "Indonesia menanamkan kesadaran masyarakat sedini mungkin
   tentang konstelasi geografis Indonesia, baik kerawanan maupun
    potensinyaā€¯28.
   2) Ketahanan Demografi.

            Indonesia memiliki jumlah penduduk sebesar 251 juta jiwa,
    menjadikan negara ini negara dengan penduduk terbanyak ke-4 di
    dunia, Indonesia masih menghadapi beberapa masalah antara lain
    penyebaran penduduk tidak merata, dimana kepadatan penduduk
    dominan di Jawa dan sangat jarang di wilayah Kalimantan dan
    Papua.

            Sesuai dengan ketentuan hukum, maka segenap lapisan
    mayarakat harus terlindungi hak dan kewajibannya. Dalam kaitan
    pemberantasan korupsi, maka hak dan kewajiban masyarakat dapat
    dijadikan sebagai modal peningkatan pengawasan terhadap korupsi
    di lembaga pemerintahan yang tersebar di daerah-daerah, sehingga
     penyalahgunaan keuangan negara dapat diminimalkan..

             Namun disisi lain dengan tersebarnya penduduk di wilayah
     nusantara, akan menjadi kendala dalam menumbuhkembangkan
     kesadaran masyarakat akan hak dan tanggung jawabnya
     mengawasi keuangan negara. Kendala ini sangat dirasakan,
     terutama bagi masyarakat yang tinggal di daerah-daerah yang sulit
     dijangkau atau sulit memperoleh akses informasi mengenai
      pemberantasan korupsi.
      3) Ketahanan Sumber Daya Alam.

              Indonesia merupakan negara dengan tingkat biodiversitas
      tertinggi kedua di dunia. Kekayaan alam tersebut tersebar di seluruh
      nusantara, walaupun terdapat perbedaaan kandungan dan muatan,
       namun secara umum bermanfaat bagi perkembangan

28 Lembaga Ketahanan Nasional. 2013, Modul Bidang Studi Geopolitik dan Wawasan
Nusantara, Vol 3, Jakarta.
   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12