Page 4 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 4

32

terjadi peningkatan jumlah pergerakan barang sebesar 50.193 ton,
dengan pertumbuhan rata-rata 37,85%. Demikian halnya, pergerakan
orang dari tahun 2002-2011 mengalami pertumbuhan rata-rata 6,28%,
dimana pada tahun 2002 realisasi pergerakan orang dari daerah
tertinggal dan terpencil sebesar 254.113 orang dan kemudian meningkat
menjadi 333.717 orang pada tahun 2011.

     Penyelenggaraan angkutan laut telah menumbuhkan berbagai usaha
ekonomi masyarakat, seperti: usaha bongkar muat barang, jasa
pengurusan transportasi, penyewaan peralatan angkutan laut, tally,
depo peti kemas, pengelolaan kapal, perantara jual beli dan penyewaan
kapal, keagenan awak kapal, keagenan kapal, usaha perawatan dan
perbaikan kapal, angkutan perairan pelabuhan, pemanduan dan
penundaan kapal, dan pengerukan. Saat ini, telah berkembang 2.664
perusahaan pelayaran nasional, dan didukung 1.077 perusahaan
bongkar muat (PBM), 1.186 perusahaan ekspedisi muatan angkutan
laut (EMKL), dan 1.647 perusahaan freight forwarding (jasa pengurusan
transportasi).
b. Prasarana Pelabuhan

     Dalam menunjang kelancaran, keamanan dan ketertiban lalu lintas
kapal, penumpang dan barang, tersedia sebanyak 2.654 pelabuhan laut,
terdiri dari 1.240 pelabuhan umum dan 1.414 terminal khusus dan
terminal untuk kepentingan sendiri. Dilihat dari hirarki pelabuhan umum
diatas, 33 pelabuhan diantaranya merupakan pelabuhan utama, 217
pelabuhan pengumpul, 249 pelabuhan pengumpan regional dan 741
pelabuhan pengumpan lokal. Sedangkan dilihat dari aspek
pengusahaan, 110 pelabuhan umum diantaranya merupakan pelabuhan
yang diusahakan, dan 14 pelabuhan telah dilengkapi dengan Terminal
Peti Kemas. Disamping itu, dari sejumlah pelabuhan umum diatas, 70
pelabuhan diantaranya merupakan pelabuhan yang terbuka untuk
perdangan luar negeri.

    Dalam pelayanan kapal dan barang, pengusaha pelayaran masih
sering mengeluhkan karena kualitas pelayanan pelabuhan masih
rendah, sebagai akibat keterbatasan fasilitas dan peralatan serta belum
   1   2   3   4   5   6   7   8   9