Page 13 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 13

79

sekolah dan kampus, antara lain diwujudkan       dengan
pemeriksaan urin seluruh pelajar dan mahasiswa.

4) Polri, BNN, dan pengusaha kapal laut cepat antar
negara ( Indonesia - Malaysia) meningkatkan kemampuan
deteksi dini dan cegah dini bagi awak kapal penumpang
guna mencegah masuknya narkotika ke Indonesia, antara lain
diwujudkan dengan:

a) Meningkatkan deteksi terhadap kapal laut asing
yang lego jangkar dan memindahkan muatan ke kapal
kecil di tengah laut.

b) Awak kapal meningkatkan pendeteksian
terhadap penumpang speed boat antar negara
(Malaysia- Indonesia) yang diduga membawa narkotika.

c) Awak kapal meningkatkan pengawasan
terhadap penumpang yang membuang bungkusan busa
styrofoam ke laut sesaat sebelum tiba di pelabuhan
yang diduga narkoba.

d) Awak kapal memberi informasi kepada aparatur
pemerintah yang berwenang setelah bersandar di
pelabuhan.

5) Polri, BNN, TNI dan Pemerintah Provinsi bersama
tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat, tokoh pemuda
meningkatkan partisipasi dalam mencegah masuknya narkoba
di pulau-pulau kecil yang berbatasan dengan negara tetangga.

6) Kementerian Hukum dan HAM, Polri dan BNN
melaksanakan pencegahan dini dan deteksi dini di Lembaga
Pemasyarakatan dengan melaksanakan test urin kepada
narapidana dan meningkatkan pelaksanaan razia rutin
terhadap ruangan/sel para narapidana.

7) Polri dan BNN bersama Pemerintah Provinsi Aceh dan
Pemerintah Provinsi Sumatera Utara meningkatkan
   8   9   10   11   12   13   14   15   16   17   18