Page 10 - Perpustakaan Lemhannas RI
P. 10

64

terjadinya konflik sebelum muncul kepermukaan dengan mengajak
dan mempengaruhi massa guna mengurungkan niat-niat yang
kurang baik tersebut untuk selanjutnya bemsaha mencarikan jalan
pemecahan permasalahan yang terjadi. Apabila gejala konflik
tersebut tidak dapat dicegah dan akhirnya mengakibatkan terjadinya
konflik sosial maka diharapkan pemimpin informal juga dapat
berperan aktif dalam penanganannya. Melalui pendekatan dialogis
cara damai dan kultural tentunya akan lebih mengoptimalkan
pemimpin informal dalam memberikan kontribusinya untuk mampu
menjembatani dan menjadi mediator massa yang terlibat konflik,
akan lebih efektif dibandingkan dengan pendekatan keamanan yang
sering menjadi keputusan pemerintah selama ini.

         Keberadaan pemimpin informal di daerah memiliki kekuatan
massa yang berakar, sehingga sedemikian luas pengaruhnya dalam
menyelami, menghubungi, mempengaruhi dan mengajak massa
untuk berbuat sesuatu. Kompleksitas permasalahan masyarakat
saat ini tentunya sedemikian sulit dicarikan jalan keluarnya,
berkepanjangan dan tidak tuntas terselesaikan dan menjadi api
dalam sekam memicu terjadinya berbagai konflik sosial. Figur
pemimpin informal yang berkualitas dan dipersiapkan oleh Pemda
secara optimal, tentunya akan berdampak positif keberadaannya
dalam memberikan kontribusi guna penanganan konflik sosial
sehingga dapat ditangani secara tuntas sampai ke akar rumput.

         Tidak dapat dipungkiri kemajemukan dalam lingkungan
masyarakat saat ini sedemikian tinggi, yang mewarnai kondisi sosial
di daerah, tentunya akan sedemikian rentan terhadap terjadinya
konflik sosial yang mengakibatkan terganggunya kondisi persatuan
dan kesatuan bangsa. Kondisi yang demikian tentunya tidak boleh
dibiarkan dan perlu disikapi dengan baik sehingga terwujudnya
kembali persatuan dan kesatuan melalui integrasi sosial. Integrasi
sosial merupakan penyatuan bagian yang berbeda-beda dari suatu
masyarakat menjadi suatu kesatuan keseluruhan yang lebih utuh.
   5   6   7   8   9   10   11   12   13   14   15